Cara Menambal Jas Hujan yang Robek

Semua pengendara sepeda motor membutuhkan jas hujan pada saat musim penghujan. Jas ini akan melindungi pemakainya dari guyuran air hujan. Tubuh kita akan tetap kering pada saat mengendarai sepeda motor di tengah hujan deras apabila mengenakan jas hujan. Tidak ada air yang mampu menembus jas hujan tersebut. Dijamin pakaian dan semua barang bawaan Anda tetap aman selama berada di balik jas hujan.
Jas hujan biasanya terbuat dari bahan PVC (Polyvinyl Chloride). Bahan ini bersifat kuat, cukup lentur, dan memiliki daya tahan terhadap air yang baik. Namun sayangnya jas hujan tersebut bisa robek sewaktu-waktu jikalau terkena benda-benda yang berujung tajam. Jas hujan juga bisa robek apabila tidak sengaja tersangkut sehingga Anda menariknya terlalu keras. Biasanya orang akan membuang jas hujan yang telah robek.
cara-menambal-jas-hujan.jpg
Anda sebenarnya masih bisa memperbaiki jas hujan yang robek dengan menambal bagian yang robek. Berikut ini solusinya!
Alat dan Bahan :
  • Jarum
  • Benang
  • Gunting
  • Plastik
  • Lem karet
Langkah-langkah :
  1. Bersihkan area di sekitar bagian jas hujan yang robek. Bila perlu, Anda bisa mencucinya terlebih dahulu. Kemudian jemurlah sampai kering.
  2. Sambung sisi sebelah kanan dan kiri bagian jas hujan yang robek menggunakan benang dan jarum. Jahit dengan rapi agar kedua sisi ini tersambung.
  3. Hamparkan jas hujan di atas permukaan lantai yang rata. Letakkan serapi-rapinya. Pastikan tidak ada bagian jas hujan yang masih terlipat.
  4. Letakkan plastik di atas bagian jas hujan yang robek. Gunanya untuk mengukur luas plastik yang dibutuhkan. Plastik ini nantinya akan digunakan sebagai penambal.
  5. Potonglah plastik memakai gunting dengan ukuran yang sedikit lebih lebar dari luas yang dibutuhkan. Bentuk potongannya menjadi kotak.
  6. Oleskan lem karet di salah satu permukaan potongan plastik penambal. Tempelkan plastik ini tepat di atas bekas jahitan. Plastik akan menutupi celah-celah di jahitan.
  7. Jemurlah jas hujan yang sudah berhasil ditambal ini di tempat yang teduh. Biarkan angin mengeringkannya secara perlahan-lahan sampai sempurna.
  8. Kini jas hujan Anda sudah siap untuk digunakan kembali. Tak usah bingung dengan bekas tambalannya. Kami jamin jas hujan tersebut tetap bisa berfungsi normal.